Sunter, BeritaRayaOnline,-Gala Dinner keluarga besar Corps Alumni Akademi Ilmu Pelayaran (CAAIP) berlangsung di Sunlake Hotel, Sunter, Jakarta Utara, Rabu malam (30/4/2014). Para 'petinggi' CAAIP yang hadir pada malam ramah tamah tersebut antara lain Capt.Bobby R Mamahit Ketua CAAIP yang juga menjabat sebagai Direktur Jenderal (Dirjen) Perhubungan Laut, Kementerian Perhubungan, Capt.Rudiana Muchlis Ketua Sekolah Tingg iIlmu Pelayaran (STIP-Jakarta),dan Leon Muhammad, Pembina CAAIP yang juga menjabat sebagai Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Perhubungan.
Pada kesempatan itu Capt.Rudiana Muchlis selaku Ketua Panitia Penyelenggara memberikan laporan bahwa acara Gala dinner keluarga besar CAAIP ini juga dalam rangka memberikan apresiasi atas tercapainya pembangunan Gedung Sekretariat CAAIP di kawasan Kelapa Gading, Jakarta utara."Pembangunan gedung baru sekretariat CAAIPmerupakan suatu usaha besar yang melibatkan seluruh komponen mulai dari pengurus sampai para alummni saling berpadu untuk mewujudkan dalam pembangunan gedung sekretariat CAAIP ini," katanya.
Ditambahkannya, sekretariat permanen gedung CAAIP terletak di Jalan Inkaso, Blog G, Kepala Gading, Jakarta Utara."Semoga akan memberikan hawa yang segar bagi seluruh alumni untuk lebih berkreasi dalam kemajuan CAAIP" ucapnya. (Foto -Foto :Lasman Simanjuntak/BeritaRayaOnline)

Pada kesempatan itu Capt.Rudiana Muchlis selaku Ketua Panitia Penyelenggara memberikan laporan bahwa acara Gala dinner keluarga besar CAAIP ini juga dalam rangka memberikan apresiasi atas tercapainya pembangunan Gedung Sekretariat CAAIP di kawasan Kelapa Gading, Jakarta utara."Pembangunan gedung baru sekretariat CAAIPmerupakan suatu usaha besar yang melibatkan seluruh komponen mulai dari pengurus sampai para alummni saling berpadu untuk mewujudkan dalam pembangunan gedung sekretariat CAAIP ini," katanya.
Ditambahkannya, sekretariat permanen gedung CAAIP terletak di Jalan Inkaso, Blog G, Kepala Gading, Jakarta Utara."Semoga akan memberikan hawa yang segar bagi seluruh alumni untuk lebih berkreasi dalam kemajuan CAAIP" ucapnya. (Foto -Foto :Lasman Simanjuntak/BeritaRayaOnline)
sumber: www.BeritaRayaOnline.com