Menhub Temui Saudara Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior

Iklan Semua Halaman

Menhub Temui Saudara Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior

16.7.17

Jakarta - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengunjungi Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) di Marunda. Dalam kunjungan tersebut Budi menemui saudara kembar taruna STIP yang tewas dianiaya seniornya.

Amirullah Adityas Putra diketahui tewas setelah dianiaya empat seniornya di STIP, Januari lalu. Menhub Budi sempat berdialog dengan saudara kembar Amirullah, Amarullah. Dalam kesempatan itu Budi menyampaikan permohonan maaf kembali pada keluarga Amarullah.

"Saya tadi meneteskan air mata bagi adik kamu. Bagaimana mungkin seorang yang ingin menuntut ilmu, saya secara pribadi dan atas nama Menhub menyampaikan maaf sedalam-dalamnya kepada keluarga," kata Budi di sela-sela kunjungannya di STIP, Marunda, Jakarta Utara, Minggu (16/7/2017).


Sumber : Detik.com
Foto: Detik.com